Skip to main content

Para freelancer pasti sudah sering menemukan klien yang banyak maunya. Minta ini lah, minta itu lah, revisi ini lah, revisi itu lah. Pasti kesel kan? Hayoo ngaku! Maka dari itu, kontrak kerja juga dibutuhkan dalam pekerjaan lepas atau freelance supaya kejadian-kejadian yang tidak menyenangkan seperti ini tidak terjadi terus-menerus. Baca selengkapnya tentang kontrak kerja freelance di sini!

Namun gimana ya kalau sudah ada kontrak kerja freelance, tetapi revisi klien masih saja melebihi kesepakatan tersebut? Nah, ini cara menghadapinya, disimak ya!

Cara menghadapi revisi klien yang melebihi kesepakatan:

1.Pertama-tama, ketahui penyebab revisi. Apakah revisi terjadi karena pekerjaan tidak sesuai dengan ekspektasi dan kesepakatan, ada kewajiban yang belum terpenuhi, atau pihak klien memiliki isunya sendiri. Kamu bisa telusuri sendiri, atau kalau memang bingung langsung tanyakan saja ke klienmu ya!

2. Review hasil kerjamu guna mengetahui apakah hasil kerjamu sudah sesuai dengan ekspektasi klien atau belum. Klien juga dapat memberikan tambahan jika ruang lingkup pekerjaan tambahan tersebut sesuai dengan kesepakatan.

3. Jika pekerjaanmu sudah selesai dan tambahan revisi tidak sesuai dengan kesepakatan, maka kamu sebagai freelancer berhak untuk mengingatkan klienmu bahwa hak revisinya sudah habis dan tidak dapat melakukan revisi lagi, kecuali dengan adanya kesepakatan yang baru.

4. Jika klien masih terus memberi pekerjaan yang sudah melebihi kesepakatan, kamu sebagai freelancer berhak lho untuk menolak atau meminta kompensasi tambahan atas pekerjaan tersebut. Jika klien sepakat untuk memberi kompensasi tambahan, maka para pihak (freelancer dan klien) perlu membuat addendum atau perubahan atas kontrak yang ditandatangani agar hakmu sebagai freelancer tetap terlindungi.

Nah, kebayang kan gimana kalau pekerjaan freelance-mu nggak ada kontraknya? Siapa yang bakal capek? Ya kamu juga. Maka dari itu, setiap kerjasama yang terjalin di antara dua pihak WAJIB melibatkan kontrak, demi memastikan kerjasama tersebut berjalan lancar dan dapat memenuhi ekspektasi kedua belah pihak.

Jadi, sebelum kamu menerima tawaran menjadi freelance, pastikan dulu bahwa ada kontraknya ya! Nah, di sini Kontrak Hukum dapat membantu kamu lho membuat dan melakukan peninjauan berbagai kontrak, termasuk kontrak freelance khusus untuk Gansis, tentu saja dengan biaya yang sangat terjangkau!

Sampai jumpa!

Mariska

Resident legal marketer and blog writer, passionate about helping SME to grow and contribute to the greater economy.