Skip to main content

Sobat KH mau membuka bisnis baru tapi masih bingung apa inspirasi dan idenya? Mengapa tak memulai dari hobi atau kesenangan pribadi saja? 

Ya, meskipun kamu mungkin menganggap itu hanya cocok dijadikan sebagai hobi, namun ternyata ada kemungkinan untuk menghasilkan uang dan mengubah hobi tersebut menjadi suatu bisnis yang menguntungkan, lho.

Mengingat memulai bisnis merupakan hal yang cukup menantang, namun setidaknya kamu bisa cenderung lebih mudah menjalankannya karena berangkat dari kesenangan pribadi. Singkatnya, kamu telah memiliki passion yang cukup kuat dalam bidang bisnis tersebut.

Walau begitu, bukan berarti kamu tidak akan menemui rintangan. Kemungkinan besar hal tersebut masih akan muncul di tengah perjalanan bisnis. Namun, karena bisnis yang dijalankan sesuai dengan bakat dan passion, kamu jadi punya dorongan, motivasi, dan kepedulian lebih untuk menghadapi berbagai macam tantangan bisnis kedepannya.

Lantas, hobi apa saja sih, yang sekiranya berpeluang untuk dijadikan sebagai ide bisnis? Dan bagaimana caranya? Simak penjelasan lebih lanjutnya pada artikel berikut ini.

Contoh Hobi yang Bisa Jadi Ide Bisnis

Di era serba digital seperti sekarang, mengubah hobi menjadi sebuah bisnis seharusnya bisa relatif lebih cepat daripada—misalnya—sepuluh tahun lalu. Bicara mengenai ide memang pasti tak ada habisnya.

Biar nggak bingung, berikut adalah rangkuman mengenai beberapa ide bisnis yang bisa dijalankan sesuai hobimu:

Hobi Memasak

Bagi Sobat KH yang punya hobi memasak, bisa mencoba membuka bisnis katering makanan. Biasanya bisnis ini mengalami peningkatan pesat ketika banyak orang yang melakukan pemesanan katering untuk acara tertentu.

Apalagi jika dari rasa sesuai dengan lidah konsumen, maka berpotensi mendapat pemasukan setiap hari.

Bisnis katering makanan juga sudah merambah dunia online. Katering makanan online akan menjadi bisnis yang cukup menjanjikan bila ditekuni dengan baik dan benar.

Hobi Bercocok Tanam

Saat ini, cukup banyak ibu rumah tangga yang merangkap petani hidroponik. Hasil bercocok tanam hidroponik seperti sayuran dijual kepada tetangga secara langsung ataupun dijual secara online.

Jika di rumah terdapat lahan yang lebih luas, Sobat KH dapat memanfaatkannya menjadi kebun sayuran dan tanaman lain yang menjadi kebutuhan sehari-hari.

Adapun bagi yang menyukai tanaman hias, dapat merawat tanaman hias setiap hari sambil berjualan melalui media sosial. Jika harga yang ditawarkan cocok, tinggal bungkus dan kirim, deh!

Hobi Membuat Kerajinan Tangan

Bisnis kerajinan tangan mungkin bisa menjadi pilihan untuk Sobat KH yang ingin mengubah hobi menjadi sumber penghasilan. Di tengah barang-barang yang diproduksi massal, kerajinan tangan masih memiliki tempat di hati para peminatnya sehingga kamu tak perlu takut kehilangan pelanggan.

Karena keunikannya, kerajinan tangan justru lebih disukai oleh beberapa orang sehingga membuka bisnis di bidang ini memiliki peluang keuntungan yang cukup besar.

Banyak juga lho pengrajin yang awalnya hanya menjalani hobi sehari-hari lalu mereka membuat akun di sosial media dan marketplace, hingga akhirnya mendatangkan cuan.

Hobi Bersosial Media

Suka iseng merekam kegiatan sehari-hari untuk media sosial seperti Instagram atau TikTok? Kamu bisa banget menjadi seorang content creator! Singkatnya, kamu bisa membuat video blog (vlog) singkat untuk diunggah ke media sosial.

Konten dari video yang diunggah ini bisa sebagai sarana hiburan maupun edukasi mengenai satu atau beberapa hal yang kamu gemari, seperti misalnya review tempat makan yang kamu kunjungi, hingga skincare dan makeup.

Jika sudah memiliki followers yang lumayan banyak, kamu bisa mendapatkan penghasilan dengan menerima jasa endorse atau promosi suatu produk di halaman media sosialmu. Selain itu, beberapa platform seperti YouTube juga memberikan insentif sesuai dengan jumlah views yang kamu terima pada kontenmu.

Hobi Menulis dan Desain Grafis

Bagi Sobat KH yang punya hobi menulis dan menggambar atau mendesain secara digital, sekarang adalah saat yang tepat untuk mengkomersilkan hobi tersebut. Saat ini, banyak perusahaan yang membutuhkan jasa content writer dan desainer grafis sebagai salah satu bentuk promosi mereka.

Untuk content writer, jenisnya cukup beragam, mulai dari konten artikel untuk blog atau website, hingga dalam bentuk caption untuk akun media sosial milik brand.

BACA JUGA: Modal Kecil Cuan Gede! Ini 8 Ide Bisnis Untuk Ibu Rumah Tangga

Pekerjaan desain grafis juga cukup luas karena banyaknya jenis desain yang bisa kamu buat, mulai dari desain logo, desain vektor, desain karakter, hingga desain feed Instagram untuk brand atau instansi.

Bagaimana Cara Mengubah Hobi Jadi Bisnis?

Bisa melakukan hal yang disukai sambil meraup pundi rupiah tentu menjadi impian banyak orang. Namun kenyataannya, mengikuti kata hati tidaklah semudah itu. Ada banyak hal yang harus disiapkan dengan matang ketika kamu hanya ingin melakukan hobi yang kamu sukai.

Tentu memang ada peluangnya, tapi penting diingat bahwa kamu harus memikirkan masalah biaya dan tujuanmu dalam jangka panjang terkait bisnis yang akan kamu jalani, agar bisnis berjalan lancar dan bisa berkembang.

Melansir dari beberapa sumber, berikut adalah tips bagi kamu yang ingin mengubah hobi menjadi sebuah bisnis:

Mulai Dalam Skala Kecil

Beberapa orang menganggap melakukan hobi dengan menghasilkan keuntungan hanyalah iseng belaka, tetapi ada juga yang melakukannya dengan tujuan untuk mendapatkan pemasukan.

Terlepas dari hal tersebut, saat memulai suatu bisnis lebih baik dilakukan dalam lingkup yang kecil terlebih dahulu, seperti memperkenalkan produk atau jasa kepada teman atau kerabat.

Jika kamu masih memiliki pekerjaan tetap lainnya, ini juga dapat menjadi nilai plus karena kamu tetap dapat bekerja seperti biasa dan melakukan hobi sebagai pekerjaan sampingan lainnya.

Buat Rencana Bisnis

Ingatlah bahwa membuat rencana itu sangat penting dalam memulai sebuah bisnis baru. Kamu harus mengetahui apa yang akan kamu jalankan, apa tujuanmu, berapa banyak modal yang harus disiapkan, siapa yang akan kamu sasar, kapan kamu akan melakukannya, dan bagaimana kamu akan menjalankan bisnis tersebut.

Dengan adanya perencanaan, kamu dapat menjadi lebih siap dalam memulai bisnis. Ini juga untuk menghindari kesalahan-kesalahan yang kadang tidak terpikirkan akan terjadi, seperti biaya yang terlalu besar dan melebihi perkiraan.

Lakukan Riset Pasar

Tips selanjutnya yang perlu dilakukan adalah survei dan pengenalan terhadap pasar yang menjadi target bisnismu. Dengan berbekal hobi tersebut, tentunya kamu memahami betul apa yang sebenarnya konsumen perlukan saat ini.

Misalnya saja jika hobi olahraga, tentunya kamu dituntut untuk memahami kondisi pasar pada saat ini. Trend apa saja yang tengah menjamur di masyarakat dan sangat dicari oleh para penggemar olahraga. Peralatan olahraga apa saja yang saat ini telah banyak diminati oleh konsumen, dan banyak lagi informasi lainnya.

Ini bisa menjadikan pertimbangan lebih matang dalam menjalankan bisnis yang dipilih dan menentukan strategi pemasaran dengan baik.

Bangun Komunitas

Berbicara soal hobi, maka erat kaitannya dengan sebuah perkumpulan orang atau yang biasa disebut dengan komunitas. Ini merupakan hal yang paling potensial jika kamu libatkan pada bisnis yang sedang dijalani. Oleh karena itu, sangat penting untuk membangun sebuah komunitas tersebut.

Selain memiliki fungsi untuk menjaring calon konsumen, sebuah komunitas juga bisa memperluas jaringan bisnis. Kamu juga bisa memperkaya pengetahuan mengenai hobi tersebut dan mengikuti perkembangan yang saat ini sedang ramai di cari.

Perkenalkan Bisnismu

Saat baru memulai bisnis, kamu tidak perlu langsung menggunakan layanan iklan untuk memperkenalkan bisnis. Manfaatkan media sosial yang ada semaksimal mungkin untuk memperkenalkan bisnismu.

Kamu juga dapat meminta bantuan kepada teman dan kerabat untuk ikut menyebarluaskan informasi mengenai bisnismu, sebagai contoh kamu mengunggah konten di Instagram kemudian teman-temanmu dapat membantu dengan melakukan share di akun Instagram mereka masing-masing.

Dengan cara ini kamu dapat menjangkau banyak orang dengan tidak perlu mengeluarkan biaya. Tentunya disesuaikan juga antara target pasar yang kamu tuju dengan media sosial yang akan kamu gunakan.

Kontak KH

Itulah beberapa tips yang bisa Sobat KH coba untuk mengubah hobi menjadi sebuah bisnis. Ya, berbisnis atas dasar hobi akan memudahkanmu dalam pengelolaannya, karena kamu telah menguasai bidang tersebut sehingga peluang keuntungan yang didapatkan akan jauh lebih besar.

Namun, seperti semua pekerjaan, rencana yang matang setara dengan setengah jalan menuju keberhasilan. Demikian juga untuk mengubah hobi jadi bisnis. Rencana harus disusun untuk setiap tahapan dan yang terpenting adalah strategi untuk memulainya.

BACA JUGA: Mudah dan Minim Modal, 6 Ide Usaha Ternak Ini Wajib Dicoba!

Nah, untuk menjawab berbagai kebutuhan bisnis, Sobat KH juga bisa berkonsultasi dengan Kontrak Hukum. Dengan layanan berlangganan Digital Business Assistant (DiBA), kami siap membantumu untuk memenuhi segala kebutuhan backoffice.

Termasuk terkait hal yang berhubungan dengan keuangan, perpajakan, hingga pemenuhan dokumen legalitas bisnis, kamu dapat mengurusnya hanya di satu tempat dengan DiBA Kontrak Hukum!

Yuk, jalankan bisnis dengan lancar dan aman dengan kunjungi laman Layanan KH – DiBA. Jika masih ada pertanyaan, silakan hubungi kami di Tanya KH ataupun mengirimkan direct message (DM) ke Instagram @kontrakhukum.

Mariska

Resident legal marketer and blog writer, passionate about helping SME to grow and contribute to the greater economy.